Qoryah Thoyyibah
Surabaya - Sampai hari ini warga Aisyiyah kota Surabaya secara umum masih terfokus pada satu titik bila ditanya tentang Qoryah Thoyyibah dan jawabannya hanya pada bulak dan angkringan saja padahal sejatinya bukan hanya itu , hal ini disampaikan oleh Titik Aspiyah anggota PP Aisyiyah di panti asuhan Aisyiyah kebonKebo , Ahad 9/9/18
Sejatinya Qoryah Thoyyibah adalah salah satu dari 3 program andalan Aisyiyah yang sudah lama yaitu Keluarga sakinah , QT dan dakwah jamaah yang memerlukan sinergi dan kerja sama dalam pelaksanaan program permajelis agar fokus kerjanya namun dalam pelaksanaan tetap sinergi lintas majelis
Qoryah Thoyyibah dilaksanakan dari bawah ke atas dengan target Kehidupan agama bagus , spiritual berkembang dan diimplementasikan dengan masyarakat serta dapat diaplikasikan ke masyarakat dengan Bidang garap Spiritualitas, ekonomi dan pendidikan
AMPUH ( Awet mudah panjang usia hebat ) menjadi ciri khas Aisyiyah dan yang membuat senang di Aisyiyah Karena Aisyiyah tidak butuh saya tetapi saya yang butuh Aisyiyah sebagai lahan ibadah telah terpatri di dada setiap warga Aisyiyah
Kehadiran Narsum Hj. Dra Shoimah Kastolani , Ketua PP Aisyiyah dan sekaligus pakar QT ini banyak memberikan pencerahan bagi warga Aisyiyah surabaya didampingi Titik ,Anggota PP Majelis Kesos sekaligus Manajer operasional Maida mengupas tuntas salah satu program unggulan Aisyiyah
Salah satu amal usaha Aisyiyah di bidang pendidikan adanya 24. 000 TK Aisyiyah di seluruh Indonesia yang membantu mencerdaskan warga Indonesia , dalam bidang ekonomi, Aisyiyah membantu Pemberdayaan ekonomi perempuan.
Amal usaha dan bidang garap MKS tidak hanya di panti saja, tetapi bisa Lansia Day care lansia dikumpulkan seminggu sekali diberi kajian dan diberdayakan juga memberikan perhatian pada anak berkebutuhan khusus.
Panti asuhan Aisyiyah bisa juga menerima anak berkebutuhan khusus dengan terus melakukan Pembinaaan melalui Individu ,Keluarga dan Masyarakat , Aisyiyah membina bukan hanya untuk orang Islam tetapi semua Masyarakat yang majemuk dan heterogen
Dalam hal politik , warga Aisyiyah tidak boleh golput untuk memilih pemimpin terbaik yang akan mengawal dan mengantarkan negeri ini menuju negeri yang baldatun thoyyibatun warobbun ghofur
Maka seyogyanya warga Asyiyah sadar teknologi agar bisa mendampingi anak anak mereka dalam berinternet sehat diawali dari keluarga sendiri dan diperluas hingga lingkungan sekitar pun demikian dengan Bela beli produk Asiyiyah meskipun mahal asal dari Aisyiyah wajib kita beli asalkan Aisyiyah bisa berdiri dan mandiri.
Mengistiqomahkan sebuah program sangatlah mudah namun pada prakteknya tidak semudah pada teorinya karena itu perlu didesain strategi untuk diterapkan di cabang baru yang akan dijadikan pilot projek dengan meneliti dahulu
kebutuhannya apa serta Melibatkan semua komponen majelis dan lembaga dalam mengerjakan program QT , hal ini lebih pada penguatan intern
Sedangkan untuk penguatan Eksternal warga Aisyiyah dengan program Qoryah Thoyyibah nya harus Mengenal semua aparat masyarakat dan membangun Jejaring dengan instansi pemerintah setempat.
Maka pekerjaan rumah dari program Qoryah Thoyyibah adalah Merubah lelah menjadi Lillah sehingga bisa bermanfaat. Aamiin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar