Ketua PDA Surabaya Menghadiri Anjangsana GOW Surabaya di Jarpuk Lupus
Surabaya,- Anjangsana Ketua GOW Surabaya, Rini Indriyani S.Farm.Apt Eri Cahyadi, ibu Walikota Surabaya, pada hari Selasa 19/9/2023, di Induk Organisasi JARPUK LUPUS Surabaya yang beralamat jalan Banyu Urip Wetan 4 no 84 Surabaya, pada pukul 11:30 WIB.
Panitia mempersiapkan acara penyambutan dengan apiknya, grup kosidah lupus pun ditampilkan dalam menyambut kedatangan ketua Gabungan Organisasi Wanita Surabaya, Rini Indriyani S.Farm.Apt. tak ketinggalan tari Remo tarian tradisional asli Surabaya juga menambah meriah acara sambutan.
Ketua PDA Surabaya, Alifah Hikmawati S.ThI, datang terlambat karena Miss comunication. Dimana waktu dalam undangan yang beredar sebelumnya pukul 13:00 WIB, karena kesibukan ibu Walikota Surabaya akhirnya di majukan, informasi lanjutan tentang waktu tidak diketahui oleh ketua PDA Surabaya karena kesibukan.
Ketika ditemui awak media ketua PDA Surabaya, Alifah Hikmawati S.Thl menyampaikan, "Walaupun kondisi tidak 100% saya hadir di acara anjangsana ketua GOW Surabaya ini karena adanya miss tentang perubahan jadwal. Alhamdulillah saya masih sempat yang mana jadi catatan khusus bagi saya, saya bisa bertemu saudara se Aisyiyah di lokasi acara anjangsana GOW ini".
"Mudah-mudahan wadah GOW ini nanti bisa mempertemukan kita yang sejalan dengan Aisyiyah, dengan perantaraan aktif di GOW akhirnya kita bisa bertemu dengan saudara sendiri" sambung ketua PDA Surabaya.
"Harapan saya semoga nanti Aisyiyah masih bisa eksis tetap menjalankan tugas, baik internal maupun eksternal, Semoga kegiatan kita yang kita niatkan karena Allah SWT selalu dibantu oleh Allah SWT, bisa bertemu dengan saudara-saudara seperti ibu Heni dari cabang Tandes dan Bu Eko dari cabang Sambikerep". Harap Alifah.
"Wanita Aisyiyah harus berada dimana-mana untuk menjadi pewarna, sebagai kader organisasi berkemajuan akan selalu ada dalam berbagai kegiatan yang berkiprah dalam kemajuan perempuan, dimana pun dan dalam keadaan apapun", kata Heniati Anggota PCA Tandes Surabaya, dalam acara anjangsana GOW sebagai utusan dari IPEMI.
"Anjangsana GOW ini merupakan kegiatan rutin bagaimana kita bersilaturahmi ke setiap anggota GOW biar kita bisa saling kenal sehingga nanti bisa berkontribusi, bersinergy, untuk kegiatan kedepannya seperti apa. Yang jelas untuk pemberdayaan wanita bagaimana anggotanya ini harus maju", sambut Ketua GOW Surabaya, Rini Indriyani S.Farm,Apt.
Tidak ketinggalan pula Eko Sri Handayani, utusan IPEMI yang juga sekretaris MEK PCA Sambikerep menyampaikan, "Seperti kutipan dari mars Aisyiyah, kita harus sadar akan kwajiban membina harkat kaum wanita, seperti berbaur dalam organisasi wanita lainnya, merupakan bentuk kiprah sebagai wanita Aisyiyah". Katanya
Acarapun berlangsung dengan meriah sampai akhir, seperti biasa dimanfaatkan untuk foto bersama ibu Walikota Surabaya, kegiatan yang bersamaan dengan bakti sosial ini di tutup dengan ramah tamah bagi seluruh undangan yang hadir. (Heni)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar